24 Jun
24Jun

Saat ini, korea merupakan negara yang paling banyak diminati mulai dari musiknya, tempat wisatanya, hingga makanannya. Bagi anda para pecinta korea, pasti tahu bahwa makanan khas korea ada bermacam – macam. Dari sekian banyaknya makanan khas korea, kira – kira apa yang ingin sekali anda coba ? Jika sebagian anda dari belum mengetahui tentang makanan korea, anda bisa simak baik – baik sampai habis.

Banyak makanan yang harus sekali anda coba jika berkunjung ke korea, namun yang paling rekomendasi untuk anda coba adalah makanan seperti berikut ini :

1. Kimbap

Kimbap ( gimbab ) merupakan salah satu makanan khas negeri gingseng yang terbuat dari nasi putih dengan isian seperti potongan ikan, daging, sayuran dan juga telur yang digulung dengan lembaran rumput laut kering. Kemudian jika sudah dikatakan rapih, kimbab di potong kecil – kecil untuk sekali makan. Biasanya, satu gulung kimbab bisa menjadi 6 hingga 8 potong. Bentuknya tidakhanya bundar, namun ada juga yang berbentuk segitiga.

2. Bibimbap

Bibimbap ini sebenarnya adalah nasi campur ala korea, yang dimana terbuat dari nasi putih yang dihidangkan dengan beraneka macam lauk dan juga sayuran tak lupa saus sambal. Cara penyajian bibimbap ini cukup rapih. Karena dalam satu mangkuk, lauk disusun sedemikian rupa diatas nasi agar warnanya terlihat kontras dan juga menarik. Pada saat ingin dimakan, bibimbap di aduk hingga rata sampai semua lauk tercambur dengan nasi.

3. Ramyeon

Makanan yang satu ini sebenarnya hanyalah mie instan namun versi korea. Tidak hanya orang Indonesia saja yang gemar memakan mie instan, namun orang korea pun suka. Bahkan hampir setiap drama korea terdapat adegan makan ramyeon, disajikannya pun langsung menggunakan pancinya dan tutup pancinya dijadikan tatakan untuk makan agar kuahnya tidak tumpah – tumpah.

4. Kimchi

Makanan khas Korea yang satu ini terbuat dari salah satu jenis sayuran yang di fermentasikan dengan beraneka macam bumbu, biasanya rasa yang ada pada kimchi ini adalah pedas dan asam. Pada umumnya sayuran yang dijadikan kimchi adalah sawi, lobak maupun timun. Sementara bumbu – bumbu yang digunakan antar lain adalah jahe, cabai, bawang Bombay, bawang Bombay, saus ikan dan juga pasta udang.

Comments
* The email will not be published on the website.
I BUILT MY SITE FOR FREE USING